Rabu, 26 Desember 2012

KALEIDOSKOP: 10 Film Indonesia Terbaik Tahun 2012

Biasanya pada akhir tahun, maka ramai blogger yang posting tentang Kaleidoskop bermacam peristiwa. Sesuai dengan defenisinya Kaleidoskop aneka peristiwa yang telah terjadi yang disajikan secara singkat.
10 Film Indonesia Terbaik Tahun 2012
Sesuai dengan niche blog ini yang sering posting tentang Review Film Indonesia, maka kesempatan akhir tahun ini saya sajikan kembali Kaleidoskop 10 Film Indonesia Terbaik Tahun 2012.
10 Film Indonesia Terbaik Tahun 2012 
Tidaklah berlebihan jika dikatakan bahwa  tahun 2012  adalah tahun yang indah bagi kebangkitan perfilman nasional.
10 Film Indonesia Terbaik Tahun 2012 
Tahun ini lebih banyak film baik dirilis ketimbang tahun-tahun sebelumnya. Lalu, tahun ini pula, setidaknya ada dua film yang berhasil membukukan angka penonton lebih dari satu juta: The Raid dan 5 CM..

Hal ini  menandakan, penonton film masih mau  menyisihkan uangnya beli tiket buat nonton film Indonesia asal filmnya memang asyik ditonton. 
10 Film Indonesia Terbaik Tahun 2012 
Tahun ini juga film omnibus, kumpulan film pendek yang digabung jadi satu film, bertebaran di bioskop. Namun yang namanya baru dalam industri perfilman Indonesia, tentunya sineas kita masih butuh pengalaman yang lebih untuk menggarap film dengan jenis ini. Olehnya itu kualitas Film panjang masih jauh lebih baik dari Film yang bertema omnibus.

Berikut 10 Film Indonesia Terbaik yang pernah saya posting sebelumnya :
  1. The Raid | Indonesian Action Movie Sells Out the World
  2. Mata Tertutup 
  3. MODUS ANOMALI 
  4. Tanah Surga... Katanya 
  5. Atambua 39 Derajat Celcius | Kehidupan Para Eksodus Timor Leste Pasca Referendum 
  6. Demi Ucok - Eksplorasi Cinta Dan Rasa Takut 
  7. Habibie dan Ainun 
  8. TEST PACK | You're My Baby : Kekuatan Cinta yang Mengalahkan Ketidaksempurnaan 
  9. RAYYA, Cahaya Di Atas Cahaya    
  10. Rumah di Seribu Ombak 
Bagaimana menurut penilaian sahabat semuanya?


Denaihati

KALEIDOSKOP: 10 Film Indonesia Terbaik Tahun 2012 Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Posting Komentar